Saturday, August 15, 2015

Ketika ucapan "sehat terus ya naak.." Menjadi "bersyukur terus ya naak.."

Jarang kita mendengar dan mensugestikan anak kita bahkan diri kita sendiri untuk bersyukur dan selalu bersyukur..
Padahal di dalam surah alfatehah (ibu surah nya Al-Quran) ayat pertamanya menerangkan tentang bersyukur..
"Alhamdulillahirobbil'alamiin"
Baru lah ayat untuk pujian terhadap Allah..kemudian doa2 untuk kebaikan diri..
Begitu pula dengan susunan berdoa, kita dianjurkan untuk bersyukur terlebih dahulu..memujiNya kemudian meminta dengan segala doa..

Hal ini menunjukan..
Bahwasanya.. Seorang wanita sebagai ibu untuk anak2 nya diharapkan untuk menanamkan rasa bersyukur sedari dini..

Diawali dengan mensugestikan anak untuk bersyukur dalam kondisi apapun yg terjadi & yg dialami..
Seperti ; Bersyukur baik itu dalam kondisi sehat, maupun sakit..
Kemudian sang ibu sebagai madrosatul ullaa (sekolah pertama) bagi anaknya mencontohkan sikap bersyukur atas segala nikmat Allah S.W.T
Contohnya;
diawali dengan sikap apapun yang terjadi penganten wanita harus harus Happy!!
Kenapa harus diawali dari masa menjadi manten??? Karena masa inilah yg menjadi penentu masa2 selanjutnya sebagai wanita (istri Happy! -> ibu hamil Happy!! -> ibu menyusui Happy -> hingga menjadi mamah2 cantik yg selalu Happy)
Kalau dari awal mau jadi manten ajah udah galau..mengeluh & banyak menuntut..heemmhh... Biasanya sangat rawan mengalami kerenggangan dengan pasangan hidup dimulai dari sini..
Sehingga nanti saat menjalani perjalanan hidup dengan suami sekaligus bapak dari anak2 kita pun akan lebih sering terjadi selisih paham sehingga sering cekcok yang kemudian berujung dengan kata "sudah tidak cocok lagi" (na'uzubillahiminzalik)
Semoga yg kaya gitu bisa segera memperbaiki sikap2 yg menunjukan rasa tidak bersyukur itu, supaya Allah tidak mengambil nikmat yg telah diberikan pada kita..

Untuk itulah..
Tanamkan energi positif bersyukur pada buah hati kita sejak dini.. Dengan cara selalu hidup Happy atau Bahagia sejak dini..

Selamat berbahagia semuanya!!!!

Sumber: ayahbunda.com
BAHAGIAKAN BAYI SEJAK DINI

Ini dia 6 rahasia yang membuat ibu baru dan bayi selalu merasa bahagia!

Hadapi dengan tenang. Beberapa studi menunjukkan, ketika orangtua kesal saat menghadapi bayi rewel, maka bayi pun akan bereaksi terhadap emosi Anda. Sebab, ia bisa merasakan degup jantung Anda yang penuh emosi. Keadaan ini akan membuat bayi  makin rewel. Jadi, tetaplah bersikap tenang. 

Ciptakan suasana rahim. Beberapa bayi yang baru lahir akan menangis berkepanjangan. Mereka rindu pada suasana rahim.  Cara  mendiamkan bayi yang mendekati suasana dalam rahim.
Gendong dan dekaplah bayi. Ini membuat bayi  merasakan kehangatan rahim yang menenangkan.
Gendong bagian samping tubuhnya, misalnya bagian kiri perut  untuk  memperlancar sistem pencernaannya yang belum sempurna.
Buat suara  “ssst”. Suara ini akan mengingatkannya pada suara aliran darah yang mengalir di dekat rahim.
Ayun-ayun secara perlahan akan membuatnya ‘mengenang’ ayunan yang ditimbulkan karena Anda bergerak saat ia berada dalam rahim.
Beri sesuatu untuk diisap seperti ASI. Isapan akan merangsang otak dan menenangkannya.
Kenalkan pada  rutinitas. Di hari-hari pertamanya, bayi umumnya memiliki  jadwal  tidur dan makan yang fleksibel. Namun ketika usianya bertambah, jadwal rutin akan membantu mereka memahami apa yang terjadi di sekitarnya dan membuat mereka mengerti perbedaan  waktu. Misalnya, saat memandikan pagi hari, nyanyikan laku “Bangun Tidur Kuterus  Mandi” dan sore hari ceritakan tentang kegiatannya sehari-hari yang membuatnya kotor dan perlu mandi. Menjelang tidur malam, putarkan lagu-lagu lembut. Rutinitas seperti itu akan melatihnya membedakan  waktu mandi pagi dan siang, juga waktu tidur.

Beri sentuhan. Sebuah studi menemukan, anak yang saat bangun tidur dipeluk, diayun dan dicium menunjukkan berat badannya bertambah dengan cepat dan lebih dini merangkak serta berjalan. Secara emosi, sentuhan juga memberinya rasa aman dan nyaman di dunia barunya.

Siapkan hiburan untuk mata dan telinga. Bayi senang membanting, menggerak-gerakkan rattle dan membuat suara. Tapi mereka butuhkan Anda berada di dekatnya untuk merasa aman dan nyaman saat bereksplorasi. Sediakan boneka atau bola-bola kecil dengan warna-warna kontras di dekat tempat tidur. Di pagi hari, baringkan bayi di sisi jendela, tempat ia bisa melihat keluar dan mendengar aneka suara.  Benda-benda dan suara akan membuat mata dan telinganya terhibur,  membuatnya tenang.

Belajar dari pengalaman. Beberapa dari Anda mungkin mengalami stres di awal minggu pertama kelahiran  bayi. Anda  sudah berusaha menyusuinya, tapi ASI tak juga mengalir. Anda stres bukan hanya karena mendengarnya menangis, tapi juga karena  saran-saran yang kadang  diucapkan dengan nada ‘melabeli’ Anda tidak pandai menjadi ibu.  Selain itu, Anda mungkin menghadapi situasi yang nyaris membuat  putus asa karena tidak tahu bagaimana mendiamkan bayi yang tidak bahagia. Awalnya memang sulit, tapi berbagai pengalaman akan membuat Anda mengenal dan menemukan cara yang tepat menghadapi bayi Anda. (me)

No comments:

Post a Comment